Akhwatmuslimah.com – Seorang wanita tua berusia 90 tahun dikurung di dalam sebuah kamar tidur dengan harapan dia akan mati kelaparan oleh anaknya sendiri.
Wanita malang itu, yang bernama Xiaoming Tsui, dapat selamat setelah hampir sebulan hanya bergantung kepada air minum dan bubur gandum yang dilemparkan melalui jendela oleh tetangga ketika anak-anaknya keluar. Akibatnya, tubuh wanita tua ini sangat kurus, sampai terlihat tulang-tulangnya.
Karena tidak kuat melihat nasib wanita malang di kampung Yangjuan di Hunan itu, salah seorang tetangganya yang tidak ingin menyebutkan namanya, mengirim pesan online kepada polisi melalui internet.
Segera setelah menerima laporan itu, pihak polisi melakukan penggerebekan ke rumah tersebut.
Kalimat pertama yang diucapkan oleh wanita itu ialah: “Tolong beri saya makan… Tolong beri saya makan…”
Dari hasil penggerebekan itu, seorang anak perempuan dan seorang anak lelaki dari wanita tua itu, harus berhadapan dengan tuduhan percobaan pembunuhan.
“Wanita tua itu sedang sakit dan untuk menghilangkan beban mereka untuk menjaganya, anak-anaknya mencoba untuk mengurungnya di dalam sebuah kamar agar ia mati kelaparan.”
“Anak-anaknya tidak memberikan makanan dan mereka memberitahu ibunya tidak memerlukan kamar mandi, bahkan tidak seorangpun yang diberikan izin untuk bertemu dengannya,” kata seorang juru bicara dari kepolisian.
Sumber : Dailymail